Senin, 09 November 2009

Surat Cinta Nyasar ke BK. SMP NEGERI 3 BAYAT KLATEN


Untuk mentaati tata tertib dan kedisiplinan sekolah, pihak sekolah mengadakan operasi setiap ruang kelas. Supaya tidak diketahui siswa, maka kegiatan ini dilaksanakan pada saat berlangsungnya upacara bendera. Kegiatan operasi tersebut dilakukan oleh bapak dan ibu guru serta pengurus Osis.

Secara tidak sengaja, salah satu pengurus Osis menemukan lembaran kertas, setelah dibaca ternyata sebuah “surat cinta”. Sebenarnya pengurus Osis tidak ingin membawa surat tersebut ke ruang BK, tetapi ada salah satu guru yang mengetahui, maka dengan terpaksa surat tersebut dibawa ke ruang BK, sebab barang tersebut tidak ada sangkut pautnya dengan pelajaran.

Setelah upacara bubar, pemilik surat cinta tersebut masuk kelas dan membuka tas miliknya, dengan terkejut ia kehilangan surat cintanya. Akhirnya dia mengatahui kalau surat itu disita pihak sekolah. Dengan rasa malu dan perasaan takut, dia ke ruang BK untuk mengambil suratnya. Setelah klarifikasi guru BK, pemilik surat menjelaskan secara panjang lebar. Kemudian guru BK memaafkan dengan syarat siswa tersebut tidak boleh mengulangi lagi.
He he he….Surat cinta monyet….
Isinya “I Love You” dan “I Want to Kiss You”.

Penulis Densa Ayu Prila
Kelas 8 D
SMPN 3 Pugung


0 komentar:

Posting Komentar

Komentarlah sebagai tanda persahabatan.

 

Recent Post